Laparoskopi Kista Endometriosis - The Surgery

Yellow! Buat yang sudah bertanya-tanya kelanjutan operasinya... Aku sempet galau karena asuransi kantorku coveragenya hanya sedikit, sedangkan asuransi pribadi belum bisa digunakan karena belum setahun. Karena estimasi biaya operasi pada saat itu lumayan gede, tapi ketika Paksu bilang "udah gapapa, ada kok uangnya..." means aku juga harus siapin mental untuk operasi. Aku mikir berhari-hari dan discuss sama Paksu, dan Paksu juga dukung aku buat operasi. Akhirnya aku mengiyakan dan kita sepakat akan tinggal di Kemang (rumah mamaku) dulu untuk sementara karena aksesnya lebih dekat ke RS dan kantorku. Akhirnya aku daftar operasi untuk akhir September (9 - 14 hari setelah haid hari pertama), dan sempet ganti jadwal karena Principal mau visit, akhirnya dimundurinlah ke tanggal 26, menyesuaikan jadwal dokter yang padet dan melihat kondisi badan dan pikiran yang lumayan stress. Aku dapet kamar di Gedung Yosef RS Carolus, dan udah harus nginep sebelum operasi karena haru...